Konferancab V PAC IPNU Pragaan (Dok.KIM-KMAP) |
KIMKARYAMAKMUR.COM, Pakamban Laok – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama ( IPNU) Pragaan gelar Konferancab V dengan mengusung tema ‘Kibarkan Panji IPNU menuju Kejayaan Masa Depan’, yang bertempat di aula utama PP. Nurul Huda Pakamban Laok Jum’at (09/10/2020).
Kegiatan ini dihadiri oleh Pengurus MWC NU Pragaan, Kapolsek Prenduan, Kepala Puskesmas Pragaan, PAC IPNU dari luar Pragaan khususnya kabupaten Pamekasan, PC IPNU Sumenep, senior IPNU dari masa ke masa dan banom GP Ansor Pragaan, Muslimat dan Fatayat NU se Kecamatan Pragaan.
Ketua PAC. IPNU Pragaan Jalaluddin dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pragaan punya banyak lembaga pendidikan, kurang lebih 60 lembaga. Banyaknya lembaga yang diamanahkan kepadanya untuk dibentuk komisariat. Hal itu dirasakan tugas berat sejak dilantik 2 tahun lalu. Hanya beberapa lembaga yang kami bentuk komisariat dan ranting. Itu semua berkat barokah para masyayikh.
“Semua atas restu para masyayikh. Banyak kekurangan di masa saya. Kami butuh dikritik Pengurus NU agar terus terlecuti semangatnya untuk melangkah. Karena IPNU banomnya NU”, ucapnya seraya minta bimbingan.
“Periode kami mungkin tak mampu mengembirakan Pengurus MWC. Banyak program kegiatan yang tak terlaksana. Terus bimbing kami para masyayikh. Tunjukkan jalan membuka komunikasi ke lembaga lembaga pendidikan”, ucapnya merendahkan diri.
Pengurus PC. IPNU Kabupaten Sumenep dalam sambutannya juga mengucapkan terima kasih pada PAC. IPNU Pragaan, karena dalam pandangannya Pragaan satu dari banyak PAC yang memiliki dan mampu menggerakkan ranting dan komisariat, serta intens melaksanakan Diklatama di pelosok lembaga.
Ia juga memberikan apresiasi kepada Ketua PAC IPNU Pragaan Saudara Jalaluddin atas dedikasi dan kerja kerasnya membangun institusi IPNU Pragaan berkembang sedemikian maju. Semua itu sebab IPNU Pragaan punya ketua yang hebat.
“Rekan Jalaluddin Ketua PAC IPNU Pragaan ini hebat, ia mesin waktu yang bergerak cepat. Ia seolah tak bisa diatur oleh waktu tapi waktu yang diatur olehnya. Selalu disiplin dalam setiap keadaan”, pujinya penuh semangat.
Sementara sambutan Ketua MWC NU Pragaan Drs. KH. Junaidi Muarif mengharapkan agar Konferencab menghasilkan keputusan penting pelajar yang bermanfaat bagi pelajar dan kepemimpinan pelajar yang makin militan di masa yang akan datang.
MWC mengapreasi kerja PAC IPNU Pragaan selama ini yang di masanya dapat membentuk pimpinan ranting di berbagai desa dan komisariat di berbagai lembaga pendidikan.
IPNU dibawah kemimpinan Jalaluddin dipandang mandiri tak teegantung pada MWC. Kalau IPNU mau mengadakan kegiatan kepelajaran tak pernah minta dana ke MWC.
“Kemandirian ditunjukkan PAC IPNU Pragaan. Kemandirian ini yang kami anggap luar biasa. Bergerak cepat penuh dedikasi”, tutur Ketua MWC seolah terharu pada kecepatan kerja Ketua PAC.
“Semoga tahun berikutnya bisa lebih baik dari tahun sebelumnya. Bisa melengkapi kekurangan yang ada”, ungkapnya mengakhiri sambutan. (Zbr/Bdr).