87.9 Mhz - Pragaan Station

Satu Hati, Satu Frekuensi

PPS Aeng Panas Uji Publik Daftar Pemilih Sementara

- Publisher

Rabu, 23 September 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Uji Publik DPS oleh PPS Aeng Panas (Dok.KIM-KMAP)

KIMKARYAMAKMUR.COM, Aeng Panas – Tahapan Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Sumenep oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS) Aeng Panas kini memasuki tahapan Daftar Pemilih Sementara (DPS) yang daftarnya sudah dipublikasi di berbagai sudut pelosok desa. Kini Rabu (23/09/2020) PPS Aeng Panas bertempat di balai desa mengundang banyak unsur untuk uji publik sejauh mana apresiasi warga pemilih pada DPS yang sudah dipasang.

“Rapat ini untuk menguji sejauh mana respon publik pada daftar yang sudah disebar, untuk memastikan bahwa tidak ada seorangpun pemilih yang tertinggal”, ucap Abd. Ghafur anggota PPS Aeng Panas dalam sambutan.

Baca Juga:   Cipta Kondusif Pilkada 2020, Polsek Prenduan Patroli dengan CBP NU

Hal senada juga disampaikan Pengawas Desa A. Faizi. Ia menyarankan agar  tahapan DPS ini dapat dicermati sungguh-sungguh, baik oleh PPS atau oleh pemilih.

“Warga harus tahu bahwa dirinya terdaftar. Tak peduli warga kelas elit atau bahkan warga pinggiran harus terdaftar”, ujarnya mengingatkan.

Sementara Sekretaris Desa Ach. Subairi Karim, S. Ag dalam sambutannya mewakili Kades mengatakan bahwa di era digital macam sekarang PPS perlu memanfaatkan medsos dan radio.

“Medsos banyak diakses anak muda. Sedangkan radio diakses masyarakat pekerja. Gunakan sebagai media penyebaran informasi DPS”, tuturnya sembari memberi apresisasi pada kegigihan PPS yang telah menyebar DPS di banyak lokasi.

Baca Juga:   Kades Pragaan Daya Gelar Deklarasi Damai PILKADA 2020

Ia juga mengingatkan dua institusi PPS dan Pengawas Desa agar selalu bersinergi dan bermitra dalam bekerja.

“PPS dan PD ini bukan musuh. Ia mitra meski kamarnya beda. Kamar pelaksanaan dan pengawasan. Jangan lelah bermitra”, ujarnya memberi arahan.

Selanjutnya Ketua PPS Ali Tsabit Baidha’i membacakan jumlah DPS per tempat pemungutan suara. Peserta yang hadir ikut mengoreksi dengan cermat daftar nama DPS. Acara berakhir jam 15.00 Wib. (Zbr/Bdr).

2 views

Berita Terkait

Pemdes Pakamban Laok Salurkan BLT DD Tahap III dan IV Tahun 2024
Percantik Lingkungan Kantor, Kembali Kecamatan Lakukan Jumat Bersih
Berharap Keberkahan, Tokoh dan Warga Pakamban Laok Khataman Al-Quran di Bujuk Pangpajung
Masuk Musim Penghujan, Camat Pragaan Ajak Staf Jaga Kebersihan
Gelar Rapat Kerja di Coffe Almuna Pamekasan, PAC Ansor Pragaan Ingin Kepengurusan Ansor Kedepan Tak Boleh Abal-Abal
Camat Pragaan Imbau Warga Tak Lagi Buang Sampah di Sungai
Peringati Hari Pahlawan, Kecamatan dan Warga Pragaan Kembali Bersihkan Sungai Jerman
Camat Pragaan Pimpin Jumat Bersih dan Pertamanan

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 17:46 WIB

Pemdes Pakamban Laok Salurkan BLT DD Tahap III dan IV Tahun 2024

Jumat, 15 November 2024 - 06:36 WIB

Percantik Lingkungan Kantor, Kembali Kecamatan Lakukan Jumat Bersih

Kamis, 14 November 2024 - 16:56 WIB

Berharap Keberkahan, Tokoh dan Warga Pakamban Laok Khataman Al-Quran di Bujuk Pangpajung

Senin, 11 November 2024 - 08:20 WIB

Masuk Musim Penghujan, Camat Pragaan Ajak Staf Jaga Kebersihan

Minggu, 10 November 2024 - 18:56 WIB

Gelar Rapat Kerja di Coffe Almuna Pamekasan, PAC Ansor Pragaan Ingin Kepengurusan Ansor Kedepan Tak Boleh Abal-Abal

Minggu, 10 November 2024 - 08:05 WIB

Peringati Hari Pahlawan, Kecamatan dan Warga Pragaan Kembali Bersihkan Sungai Jerman

Jumat, 8 November 2024 - 08:40 WIB

Camat Pragaan Pimpin Jumat Bersih dan Pertamanan

Kamis, 7 November 2024 - 17:27 WIB

Pj. Kades Sentol Daya Berharap KPPS Jaga Integritas dalam Menjalankan Tugas

Berita Terbaru

You cannot copy content of this page