87.9 Mhz - Pragaan Station

Satu Hati, Satu Frekuensi

Kapuskesmas Pragaan ; Sempat naik 20 Orang, Kini DBD di Pragaan Turun Jadi 3 Orang

- Publisher

Senin, 13 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KIMPRAGAAN.COM, PRAGAAN – Kasus DBD (Demam Berdarah Dengue) di Puskesmas Pragaan sempat naik bulan Januari lalu sampai 20 orang, tapi berangsur turun bulan Mei tahun ini hanya 3 orang. DBD kerap digolongkan sebagai Kejadian Luar Biasa (KLB). Dan Indonesia merupakan wilayah endemis dengan penyebarannya hampir di seluruh wilayah Indonesia pada beragam usia.

Usai melaksanakan apel gabungan hari ini Senin (13/05/2024) Kepala Puskesmas Pragaan Baharuddin Mutheri mengatakan bahwa DBD itu dibawa oleh virus yang dibawa oleh nyamuk Aedes Aegypti yang merupakan jenis nyamuk kosmopolitan yang dapat membawa virus dengue penyebab penyakit demam berdarah.

Baca Juga:   Pemdes Aeng Panas Salurkan Lagi BLT-DD Tiga Bulan Terakhir

Bahar menyebut, kalau ada penderita, nyamuk ini terbang lagi ke orang lain.

Saat ditanya kenapa menjadi siklus tahunan, katanya, karena nyamuk itu bertelur dan satu tahun kemudian baru menetas.

“Nyamuk itu bertelur dan bisa menetas satu tahun kemudian, jadi nyamuk DBD juga,” sebutnya.

Bahar meminta agar warga masyarakat selalu menjaga agar lingkungan terbebas dari genangan air 3M (menguras bak mandi, menutup tempat penampungan air, mengubur barang bekas).

Selain itu juga ditambah dengan beberapa poin lain seperti menanam tanaman yang dapat menangkal nyamuk, memeriksa tempat yang digunakan sebagai penampungan air, menggunakan obat anti nyamuk, memelihara ikan pemakan jentik nyamuk, perlu melakukan gotong royong untuk membersihkan lingkungan.

Baca Juga:   Permudah Latih Kader Posyandu Aeng Panas, ini yang dilakukan Puskesmas Pragaan

“Perlu berkordinasi dengan lingkungan jika terdapat pasien dengan demam berdarah agar dapat diketahui dan dilakukan evaluasi untuk mencegah penularan seperti fogging berkala dan melakukan kerja bakti”. Jelasnya.

Penulis : Zuber

Editor : Ziyad

24 views

Berita Terkait

Pemdes Pakamban Laok Salurkan BLT DD Tahap III dan IV Tahun 2024
Percantik Lingkungan Kantor, Kembali Kecamatan Lakukan Jumat Bersih
Berharap Keberkahan, Tokoh dan Warga Pakamban Laok Khataman Al-Quran di Bujuk Pangpajung
Masuk Musim Penghujan, Camat Pragaan Ajak Staf Jaga Kebersihan
Gelar Rapat Kerja di Coffe Almuna Pamekasan, PAC Ansor Pragaan Ingin Kepengurusan Ansor Kedepan Tak Boleh Abal-Abal
Camat Pragaan Imbau Warga Tak Lagi Buang Sampah di Sungai
Peringati Hari Pahlawan, Kecamatan dan Warga Pragaan Kembali Bersihkan Sungai Jerman
Camat Pragaan Pimpin Jumat Bersih dan Pertamanan

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 17:46 WIB

Pemdes Pakamban Laok Salurkan BLT DD Tahap III dan IV Tahun 2024

Jumat, 15 November 2024 - 06:36 WIB

Percantik Lingkungan Kantor, Kembali Kecamatan Lakukan Jumat Bersih

Kamis, 14 November 2024 - 16:56 WIB

Berharap Keberkahan, Tokoh dan Warga Pakamban Laok Khataman Al-Quran di Bujuk Pangpajung

Senin, 11 November 2024 - 08:20 WIB

Masuk Musim Penghujan, Camat Pragaan Ajak Staf Jaga Kebersihan

Minggu, 10 November 2024 - 18:56 WIB

Gelar Rapat Kerja di Coffe Almuna Pamekasan, PAC Ansor Pragaan Ingin Kepengurusan Ansor Kedepan Tak Boleh Abal-Abal

Minggu, 10 November 2024 - 08:05 WIB

Peringati Hari Pahlawan, Kecamatan dan Warga Pragaan Kembali Bersihkan Sungai Jerman

Jumat, 8 November 2024 - 08:40 WIB

Camat Pragaan Pimpin Jumat Bersih dan Pertamanan

Kamis, 7 November 2024 - 17:27 WIB

Pj. Kades Sentol Daya Berharap KPPS Jaga Integritas dalam Menjalankan Tugas

Berita Terbaru

You cannot copy content of this page