87.9 Mhz - Pragaan Station

Satu Hati, Satu Frekuensi

Ansor Pragaan Akhiri Masa Jabatannya dengan Ziarah Muassis NU

- Publisher

Minggu, 23 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KIMPRAGAAN.COM, PRAGAAN – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Pragaan masa khidmat 2022-2024 mengakhiri masa jabatannya dengan Ziarah Muassis NU. pada hari Ahad, 23/06/24.

Tujuan Ziarah Muassis NU ini adalah, Syaikhona Muhammad Kholil Bangkalan, Sunan Ampel, KH. Ridwan Abdullah, KH. Wahab Chasbullah, KH. Bisri Syamsuri, KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur), KH. Muhammad Hasyim Asy’ari, KH. Wahid Hasyim.

Imam Ghazali selaku Ketua PAC GP Ansor Pragaan mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah tabarrukan kepada para wali Allah.

“Yang pertama, tujuan kegiatan ini adalah tentu kita kader Ansor mengharap barokah setiap perjuangan kita dari Allah, melalui para waliyullah ini,” ucapnya pada KIM Pragaan saat dikonfirmasi

Baca Juga:   Percepat Sertifikat Tanah Wakaf, KUA dan Pemdes Pakamban Laok Bertemu Pengasuh Masjid Mushalla

Alumni Kampus Tatakrama ini juga berharap agar kepengurusan Ansor 2022-2024, tidak boleh patah semangat dalam berkhidmat di GP Ansor.

“Selanjutnya, kepengurusan boleh berakhir masa jabatannya, tapi soal semangat pengabdian tidak boleh berakhir. Dan kepada kepengurusan PAC Ansor Pragaan periode 2024-2027 lanjutkan perjuangan ini bahkan harus dikembangkan tak boleh putus tengah jalan,” pungkasnya

Kegiatan ini diikuti oleh sebagian pengurus harian PAC GP Ansor Pragaan 2022-2024 dan kader Ansor Banser kecamatan Pragaan serta sahabat Khalili Hasbullah selaku ketua terpilih PAC GP Ansor Pragaan 2024-2027.

Penulis : Hafidz

Editor : Zuber

23 views

Berita Terkait

Wujudkan Generasi Hebat, PMII Pragaan Laksanakan Pelantikan dan MAPABA
Darma Wanita Pragaan Hadiri Monev Pembinaan E-Reporting Oleh Darma Wanita Kabupaten di Bluto
Pertegas Identitas Santri, Perangkat Desa Pakamban Laok Pakai Baju Santri Layani Warga
Peringati Hari Santri, Hari Ini ASN Pragaan Pakai Sarung
Selasa Pagi Tadi, Kantor Kecamatan Pragaan Gelar Kebersihan Lingkungan
Jelang Peringatan Hari Santri, Camat Pragaan Dorong ASN Memakai Baju Santri
Camat dan Forpimka Ground breaking Pembangunan Fisik Gerai Koperasi di Desa Pakamban Laok
Menjadi ASN PPPK, Camat Pragaan Sampaikan Selamat Kepada Pendamping PKH

Berita Terkait

Senin, 27 Oktober 2025 - 20:26 WIB

Wujudkan Generasi Hebat, PMII Pragaan Laksanakan Pelantikan dan MAPABA

Rabu, 22 Oktober 2025 - 18:08 WIB

Darma Wanita Pragaan Hadiri Monev Pembinaan E-Reporting Oleh Darma Wanita Kabupaten di Bluto

Rabu, 22 Oktober 2025 - 09:53 WIB

Pertegas Identitas Santri, Perangkat Desa Pakamban Laok Pakai Baju Santri Layani Warga

Rabu, 22 Oktober 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Santri, Hari Ini ASN Pragaan Pakai Sarung

Selasa, 21 Oktober 2025 - 18:39 WIB

Selasa Pagi Tadi, Kantor Kecamatan Pragaan Gelar Kebersihan Lingkungan

Jumat, 17 Oktober 2025 - 20:18 WIB

Camat dan Forpimka Ground breaking Pembangunan Fisik Gerai Koperasi di Desa Pakamban Laok

Rabu, 15 Oktober 2025 - 08:26 WIB

Menjadi ASN PPPK, Camat Pragaan Sampaikan Selamat Kepada Pendamping PKH

Rabu, 15 Oktober 2025 - 08:08 WIB

Camat Pragaan Dorong Donasi dan Doa untuk Korban Gempa di Sepudi

Berita Terbaru

Berita

Peringati Hari Santri, Hari Ini ASN Pragaan Pakai Sarung

Rabu, 22 Okt 2025 - 08:15 WIB

You cannot copy content of this page