87.9 Mhz - Pragaan Station

Satu Hati, Satu Frekuensi

Pengajian Ramadhan Oleh KH. Abdul Hamid Rokib Singgung Falsafah Emoh Limo

- Publisher

Jumat, 14 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KIMPRAGAAN.COM, PRAGAAN – Pengajian Ramadhan bagi ASN, TNI, Polri, BUMN dan BUMD bersama Bupati Sumenep di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep kali in Jumat (14/03/2025) menghadirkan pembicara KH. Abdul Hamid Rokib Naqsyabandi dari Pamekasan.

Dalam ceramahnya, beliau meminta hadirin bertawajjuh terlebih dahulu pada sesepuh Sumenep, terutama pada Sultan Abdurrahman, Panembahan Samulo, Bindarah Saod.

“Bindarah Saod termasuk Bupati yang paling viral, karena beliau putera Sayyid Abdullah Batu Ampar Pamekasan,” jelasnya di awal ceramah.

Beliau banyak juga menyebut tokoh Sumenep lainnya yang sangat perhatian pada warga petani yang disebutkan Pangeran Katandur, beliau cicit dari Sunan Kudus Jawa Tengah.

Tokoh penting masa lalu sedikit kata banyak berbuat. Bal’am suul khatimah banyak kata tak banyak berbuat.

Baca Juga:   Akhirnya Jembatan Sejahtera Tongkentong Aeng Panas Diresmikan

“Ceramahi dirimu sendiri, sebelum menceramahi orang lain,” ucapnya.

Selanjutnya beliau menyebut Sunan Ampel tokoh penting nusantara yang berhasil memperbaiki pemerintahan dan kerakyatan pada zaman dahulu dengan filsafat Emoh limo artinya menghindari lima perkara.

Apa Emoh limo?, pertama, Emoh main artinya tidak boleh berjudi, baik offline maupun online.

“Berapa banyak kerusakan yang terjadi sebab perjudian online. Saat itu lagi Majapahit lagi bobrok perjudian merajalela,” jelasnya.

Kedua, Emoh ngumbe artinya hindari minuman keras, baik pejabat TNI, Polri, pejabat, termasuk kiyai.

“Kiyai Barsiso seorang alim meninggal suul khatimah karena beliau akhir hayatnya sempat minum minuman keras,” tuturnya.

Baca Juga:   Bupati Sumenep Dijadwalkan Akan Buka Pragaan Fair 2025 Besok Malam

Ketiga, Emoh Madat, artinya hindari candu, tidak boleh mengonsumsi narkoba narkotika.

“Narkoba bukan rokok, karena di Manuskrip Jati Sunan Kalijaga menghisap tembakau, tapi itu bukan candu,” ungkapnya.

Narkotika pada sisi lain boleh sesuai dengan peraturan seperti untuk pengobatan.

Keempat, Emoh Mali, artinya tidak boleh korupsi. Masa itu, Majapahit runtuh karena penuh dengan korupsi.

“Majapahit tak usah diserang sebentar lagi akan runtuh karena isinya penuh dengan Koruptor,” jelasnya lagi.

Kelima, Emoh Madun, hindari bermain perempuan. Apalagi hari ini dunia sudah masuk era digital, tiktok merajalela.

“Sunan Ampel hanya dengan Falsafah Emoh Lima bisa mengislamkan nusantara,” tuturnya.

Baca Juga:   Penutupan Lomba Agustusan, Kades Kaduara Timur Dorong Semangat Dan Kekompakan Pemuda

Selanjutnya beliau menyebut bahwa pada naskah Derajat disebutkan Raden Paku itu mengaji menjadi murid Sunan Ampel, semua ilmu dikaji oleh Raden Paku, syariat, thariqat dan sekaligus ilmu hakikat. Kata lainnya Sunan Ampel, mendidik Islam yang lima. Pelakunya disebut muslim.

Sunan Ampel juga mendidik dengan rukun imam, sehingga unsur keimanan melekat maka pelakunya disebut Mukmin.

Tak hanya itu, Sunan Ampel juga mengajarkan Thariqat pada Sunan Giri. Sunan Ampel langsung mentalqin Sunan Giri dengan Thariqat Naqsabandiyah.

Dari ajaran iman, Islam dan Ihsan itu mengajarkan kita untuk mengawinkan intelektualitas dengan keimanan.

“Nuansa intelektual harus didukung dengan kerohanian yang baik, maka intelektualitas itu membahayakan.” Jelasnya. (Zbr)

19 views

Berita Terkait

Wujudkan Generasi Hebat, PMII Pragaan Laksanakan Pelantikan dan MAPABA
Darma Wanita Pragaan Hadiri Monev Pembinaan E-Reporting Oleh Darma Wanita Kabupaten di Bluto
Pertegas Identitas Santri, Perangkat Desa Pakamban Laok Pakai Baju Santri Layani Warga
Peringati Hari Santri, Hari Ini ASN Pragaan Pakai Sarung
Selasa Pagi Tadi, Kantor Kecamatan Pragaan Gelar Kebersihan Lingkungan
Jelang Peringatan Hari Santri, Camat Pragaan Dorong ASN Memakai Baju Santri
Camat dan Forpimka Ground breaking Pembangunan Fisik Gerai Koperasi di Desa Pakamban Laok
Menjadi ASN PPPK, Camat Pragaan Sampaikan Selamat Kepada Pendamping PKH

Berita Terkait

Senin, 27 Oktober 2025 - 20:26 WIB

Wujudkan Generasi Hebat, PMII Pragaan Laksanakan Pelantikan dan MAPABA

Rabu, 22 Oktober 2025 - 18:08 WIB

Darma Wanita Pragaan Hadiri Monev Pembinaan E-Reporting Oleh Darma Wanita Kabupaten di Bluto

Rabu, 22 Oktober 2025 - 09:53 WIB

Pertegas Identitas Santri, Perangkat Desa Pakamban Laok Pakai Baju Santri Layani Warga

Rabu, 22 Oktober 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Santri, Hari Ini ASN Pragaan Pakai Sarung

Selasa, 21 Oktober 2025 - 18:39 WIB

Selasa Pagi Tadi, Kantor Kecamatan Pragaan Gelar Kebersihan Lingkungan

Jumat, 17 Oktober 2025 - 20:18 WIB

Camat dan Forpimka Ground breaking Pembangunan Fisik Gerai Koperasi di Desa Pakamban Laok

Rabu, 15 Oktober 2025 - 08:26 WIB

Menjadi ASN PPPK, Camat Pragaan Sampaikan Selamat Kepada Pendamping PKH

Rabu, 15 Oktober 2025 - 08:08 WIB

Camat Pragaan Dorong Donasi dan Doa untuk Korban Gempa di Sepudi

Berita Terbaru

Berita

Peringati Hari Santri, Hari Ini ASN Pragaan Pakai Sarung

Rabu, 22 Okt 2025 - 08:15 WIB

You cannot copy content of this page