KIMPRAGAAN.COM, PRAGAAN – Meski hari ini bukan hari Jumat, pegawai kantor kecamatan kerja bareng menanam tanaman hias dan rumput jepang di depan kantor kecamatan. Hal itu dilakukan untuk menumbuhkan proses kreatifitas kerja menjadi lebih produktif kedepannya.
Camat Pragaan Indra Hernawan mengatakan bahwa keberadaan tanaman di lingkungan kerja akan dapat meningkatkan produktivitas dan kreativitas kerja.
Katanya ada penelitian tahun 2007 oleh Tina Bringslimark, Terry Hartig, dan Grete Grindal Patil membuktikan orang-orang yang bekerja dengan lebih banyak tanaman di lingkungan kerjanya akan memiliki lebih sedikit hari sakit dan lebih produktif dalam bekerja.
“Katanya sih dengan pertamanan yang baik, tak mudah sakit, karena pikiran fresh dan selalu nyaman dalam pekerjaan, sehingga berakibat pada kerja yang produktif,” ucapnya Rabu (08/05/2024).
Indra menambahkan bahwa mengolah dan menata lahan dengan menumbuhkan berbagai tanaman sebagai upaya membuat kantor kecamatan Pragaan semakin indah dan sejuk.
“Tanaman di lingkungan kantor bisa membuat kita lebih nyaman dan tenteram.” Ucapnya lagi.
Penulis : Zuber
Editor : Ziyad