87.9 Mhz - Pragaan Station

Satu Hati, Satu Frekuensi

Lomba Mewarnai RA-TK Se-Pragaan, Sri Indrayani Ungkap Sebagai Wujud Persatuan Antar Lembaga

- Publisher

Jumat, 2 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KIMPRAGAAN.COM, PRAGAAN – Pemerintah Kecamatan Pragaan kembali menggelar Pragaan Fair yang kedua tahun 2024, dengan tema Merawat Tradisi, Menumbuhkan Ekonomi. Kegiatan ini dalam rangka memperingati HUT Ke-79 Kemerdekaan RI dengan tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju.”

Berbagai macam kegiatan lomba yang telah dilaksanakan, di semua instansi yang ada di Kecamatan Pragaan, tak terkecuali di tingkat pendidikan, yang mana hari ini Jum’at (02/08/24) tengah berlangsung lomba mewarnai untuk tingkat RA dan TK Se Kecamatan Pragaan yang bertempat di Aula Pendidikan Kecamatan Pragaan, Pragaan Laok.

Koordinator lomba di tingkat RA-TK, Sri Indrayani mengatakan bahwa kegiatan ini untuk merajut persaudaraan antar lembaga yang berada di bawah naungan instansi yang berbeda.

Baca Juga:   LAZISNU Pragaan Gandeng Ansor Banser dan TNI Pragaan Bedah Rumah Warga Tidak Layak Huni

“Kita ketahui bahwa RA (Raudhatul Athfal) di bawah naungan Kemenag, sedangkan TK (Taman Kanak-kanak) berada di bawah naungan Kemendikbudristek. Oleh karena itu, besar harapan kami selaku koordinator lomba untuk terus menjalin silaturahim, kebersamaan, dan hubungan yang baik,” ucapnya kepada KIM Pragaan, saat ditemui di Aula Pendidikan usai kegiatan lomba mewarnai, Jumat (02/08/2024).

Kepala RA Annajah Karduluk ini juga berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan kreativitas anak didik di Kecamatan Pragaan.

“Selanjutnya, harapan kami juga dalam kegiatan lomba mewarnai ini adalah untuk mengembangkan bakat dan kreativitas, serta meningkatkan kualitas terhadap anak didik kita di Kecamatan Pragaan,” pungkasnya

Baca Juga:   Di Penghujung Ramadlan, PAC Fatayat NU Pragaan Gelar Santunan Yatim dan Pembagian Takjil

Diketahui ada 84 peserta yang ikut dalam lomba mewarnai ini disemua tingkatan baik RA maupun TK. Gambar yang diwarnai adalah seorang anak yang bergandeng tangan dengan Ibunya dengan membawa bendera merah putih. Sebagai wujud nyata bahwa “Nusantara Baru, Indonesia Maju.”

90 views

Berita Terkait

Pemdes Pakamban Laok Salurkan BLT DD Tahap III dan IV Tahun 2024
Percantik Lingkungan Kantor, Kembali Kecamatan Lakukan Jumat Bersih
Berharap Keberkahan, Tokoh dan Warga Pakamban Laok Khataman Al-Quran di Bujuk Pangpajung
Masuk Musim Penghujan, Camat Pragaan Ajak Staf Jaga Kebersihan
Gelar Rapat Kerja di Coffe Almuna Pamekasan, PAC Ansor Pragaan Ingin Kepengurusan Ansor Kedepan Tak Boleh Abal-Abal
Camat Pragaan Imbau Warga Tak Lagi Buang Sampah di Sungai
Peringati Hari Pahlawan, Kecamatan dan Warga Pragaan Kembali Bersihkan Sungai Jerman
Camat Pragaan Pimpin Jumat Bersih dan Pertamanan

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 17:46 WIB

Pemdes Pakamban Laok Salurkan BLT DD Tahap III dan IV Tahun 2024

Jumat, 15 November 2024 - 06:36 WIB

Percantik Lingkungan Kantor, Kembali Kecamatan Lakukan Jumat Bersih

Kamis, 14 November 2024 - 16:56 WIB

Berharap Keberkahan, Tokoh dan Warga Pakamban Laok Khataman Al-Quran di Bujuk Pangpajung

Senin, 11 November 2024 - 08:20 WIB

Masuk Musim Penghujan, Camat Pragaan Ajak Staf Jaga Kebersihan

Minggu, 10 November 2024 - 18:56 WIB

Gelar Rapat Kerja di Coffe Almuna Pamekasan, PAC Ansor Pragaan Ingin Kepengurusan Ansor Kedepan Tak Boleh Abal-Abal

Minggu, 10 November 2024 - 08:05 WIB

Peringati Hari Pahlawan, Kecamatan dan Warga Pragaan Kembali Bersihkan Sungai Jerman

Jumat, 8 November 2024 - 08:40 WIB

Camat Pragaan Pimpin Jumat Bersih dan Pertamanan

Kamis, 7 November 2024 - 17:27 WIB

Pj. Kades Sentol Daya Berharap KPPS Jaga Integritas dalam Menjalankan Tugas

Berita Terbaru

You cannot copy content of this page